Dies Natalis Fakultas Psikologi ke-58: Mengoptimalkan Bonus Demografi Dengan Ilmu Psikologi

Kamis (25/7//2018) Fakultas Psikologi (F.Psi) menggelar dies natalis ke-58 dengan menggelar pidato ilmiah dengan Prof. Dr. Irwan Prayitno (Gubernur Sumatera Barat) yang juga merupakan alumni F. Psi angkatan 1982.

Dalam pidatonya yang berlangsung di Auditorium Gedung H F.Psi, ia mengetengahkan tema “Pemetaan Potensi Sumber Daya Manusia (SDM) Dalam Aktualisasi Bonus Demografi”.  Menurutnya, ilmu psikologi mempunyai peranan dalam memaksimalkan pembangunan suatu daerah. “Proses terpenting yang saya pelajari dalam kepemimpinan saya adalah proses mengidentifikasi potensi orang lain dan lingkungan,” ujar Dr. Irwan.

Ia mencontohkan tentang pemilihan kepala unit, di birokrasi pemerintah. Seharusnya, pemilihan kepala unit  dilakukan dengan sebuah sistem yang objektif dan memilih seseorang berdasarkan potensi yang ia miliki, bukan dari like and dislike.Selain itu, ia juga mencontohkan tentang pembuatan program pembinaan atlet. Proses seleksi dan pendataan potensi atlet menjadi bagian penting dari proses pembinaan.

Proses pemetaan potensi sumber daya manusia ini menjadi bagian penting dari proses membangun Indonesia. “Indonesia diprediksi akan mengalami Bonus Demografi pada tahun 2020-2030 yang akan datang,” ujarnya.

Bonus demografi adalah ketika jumlah usia angkatan kerja (15-64 tahun) pada suatu negara akan mencapai 70 persen, sedangkan 30 persen sisanya adalah penduduk dengan usia non-produktif (di bawah 15 tahun dan diatas 65 tahun).

Dalam kondisi tersebut, agar para generasi muda ini dapat menjadi generasi penerus bangsa yang unggul, harus ada program yang terstruktur dan sesuai dengan potensi generasi millenial saat ini.

Menurutnya, pada saat bonus demografi inilah peranan pemetaan potensi berfungsi. Berdasarkan pemetaan potensi tersebut, pemerintah dapat membuat program-program yang ditunjukkan untuk generasi muda agar para generasi muda tersebut dapat memaksimalkan potensi yang dimilikinya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pementasan tarian tradisional dari para alumni angkatan 1980, 1981, dan 1982 yang menampilkan tarian-tarian dengan tema “Keindahan dalam Perbedaan”.Acara diakhiri dengan kegiatan pemotongan tumpeng dari setiap angkatan yang terlibat dalam kepanitiaan Dies.

Sumber : www.ui.ac.id

We are using cookies to give you the best experience. You can find out more about which cookies we are using or switch them off in privacy settings.
AcceptPrivacy Settings

GDPR

× Whatsapp Fakultas