Calon Dekan FPsi UI tahun 2017-2021
Calon Dekan 1
Dr. Tjut Rifameutia Umar Ali, M.A., Psikolog
Visi: Fakultas Psikologi UI sebagai unggulan Nasional berkelas Dunia
Misi:
- Pendidikan yang Menginspirasi: Kritis, Kreatif dan Inovatif -> Mengedepankan kualitas pembelajaran yang unggul (teaching excellence) dengan sistem evaluasi, menyusun kurikulum dan materi pembelajaran berbasis riset, menciptakan iklim pembelajaran yang dinamis dan menunjang proses berpikir kritis, kreatif dan inovatif serta mengutamakan kepedulian terhadap sesama dan toleransi terhadap keberagaman
- Penelitian yang Inovatif dan Berimpact Tinggi -> Mengembangkan riset berorientasi pada psikologi perkotaan dan lintas budaya akan dituangkan ke dalam topik-topik penelitian yang menjadi andalan FPsi UI, yaitu kesejahteraan psikologis (psychological well-being), neuropsikologi, psikologi lansia, psikometri, psikologi perundungan, terorisme dan psikologi politik
- Pengabdian dan Pelayanan yang Membangun dan Berkelanjutan -> Menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah setempat (Jakarta dan Depok) dan lembaga atau institusi terkait untuk melakukan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat dalam berbagai topik
Calon Dekan 2
Dicky C. Pelupessy, S.Psi., M.D.S., Ph.D
Visi: Fakultas Psikologi yang memimpin di Indonesia, yang unggul di Asia Tenggara
Misi:
- Membangun Iklim Kerja akademik yang produktif dan positif bagi pencapaian kinerja dalam kerangka Tridharma Perguruan Tinggi
- Membangun iklim dan infrastruktur riset yang berbasis area minat dan keahlian dan berorientasi pada publikasi
- Mengintegrasikan riset, pengajaran dan publikasi, dan pengabdian kepada masyarakat
- Mengakselerasi pengembangan SDM akademik dalam rangka peningkatan kualifikasi dan reputasi akademik secara institusional
- Memantapkan pendapatan melalui ventura dan tata kelola sumber daya, ventura, administrasi umum, dan teknologi informasi yang integratif
- Memperkuat kapasitas SDM tenaga pendidikan dalam kerangka pemantapan tata kelola