Sabtu (26/03/2022) Fakultas Psikologi Universitas Indonesia (F. Psikologi UI) turut berpartisipasi dalam UI Virtual SBMPTN Info Days 2022. UI Virtual SBMPTN Info Days adalah kegiatan promosi program studi yang diinisiasi oleh Biro Humas dan KIP UI dengan menggandeng seluruh fakultas yang ada di lingkungan UI. Kehadiran F. Psikologi UI pada acara tersebut adalah untuk mengenalkan seputar program studi (prodi), kegiatan perkuliahan, dan prospek lulusan bagi calon mahasiswa program sarjana di seluruh Indonesia.
UI Virtual SBMPTN Info Days dilaksanakan secara virtual melalui platform Zoom Meeting pada Jumat-Sabtu, 25-26 Maret 2022. Agenda kegiatan pada hari pertama UI Virtual SBMPTN Info Days adalah Pemaparan Sistem UTBK SBMPTN 2022 oleh Ketua Eksekutif LTMPT, Prof. Dr. Ir. Budi Prasetyo Widyobroto, DESS., DEA., serta Sosialisasi Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2022 oleh Kepala Kantor PMB UI, Dr. Gunawan, ST., MT.
Tahun 2022 ini, UI memiliki kuota sebanyak 9.300 kursi yang dibagi dalam empat program pendidikan. Untuk program S1 Reguler, 5.563 kursi di 64 program studi diperebutkan melalui SNMPTN (20%), SBMPTN (30%), dan jalur mandiri UI (50%). Adapun 1.536 kursi di program S1 Paralel dan 1.500 kursi di program pendidikan Vokasi dibuka melalui PPKB dan SIMAK UI. Program pendidikan S1 Kelas Internasional (KKI) menyediakan 701 kursi yang diambil melalui Talent Scouting (40%) dan SIMAK UI (60%).
Direktur Eksekutif LTMPT, Prof. Dr. Ir. Budi Prasetio Widyobroto, DESS, DEA, pada kesempatan itu memaparkan prosedur dan tahapan seleksi yang difasilitasi LTMPT, yaitu SNMPTN dan SBMPTN. Untuk SNMPTN, proses seleksi telah dilakukan dan UI menerima 1.115 mahasiswa baru dari jalur tersebut. Adapun untuk SBMPTN, sebagaimana tahun sebelumnya, proses seleksi dilakukan melalui Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Tes ini dilaksanakan dalam 2 gelombang selama 14 hari yang terbagi menjadi 28 sesi. Gelombang 1 diadakan pada 17 Mei–23 Mei dan gelombang 2 dilaksanakan pada 28 Mei–03 Juni 2022.
Lebih lanjut Dr. Gunawan, S.T., M.T., selaku Kepala Kantor Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) UI menjelakan bahwa “Pada tahun ini, UI masih ditunjuk oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) sebagai salah satu PTN pusat penyelenggara UTBK dari 74 pusat UTBK PTN di seluruh Indonesia. “Bagi teman-teman yang ingin mengikuti UTBK, terutama yang berdomisili di Jakarta-Depok, bisa memilih UI sebagai tempat pelaksanaan UTBK. Kami menyediakan sekitar 1.200 komputer per sesi yang bisa digunakan peserta UTBK”.
Sementara agenda pada hari kedua adalah virtual booth dan presentasi fakultas. Pada agenda kegiatan hari kedua ini F.Psikologi mempromosikan seluruh program studi yang ada di fakultas terutama program studi sarjana. Hadir sebagai pembicara pada virtual booth F.Psikologi UI, Dr. Fivi Nurwianti, S.Psi., M.Si., Psikolog selaku Ketua Program Studi Psikologi Program Sarjana untuk menyampaikan presentasi perihal materi-materi tersebut.
Dr. Fivi membuka presentasi dengan menjelaskan seputar prodi yang diselenggarakan F.Psikologi UI mulai dari jenjang sarjana hingga pascasarjana disertai dengan prospek kerjanya serta berbagai informasi lain seperti beasiswa, jalur penerimaan mahasiswa baru, prestasi mahasiswa, dosen dan fakultas, fasilitas, serta informasi lain yang akan berguna bagi calon mahasiswa. (Md)