Komunikasi merupakan aspek penting dalam proses konseling. Salah satu metode komunikasi yang dapat diterapkan untuk meningkatkan efektivitas proses konseling adalah Motivational Interviewing (MI). Motivational Interviewing (MI) merupakan metode bersifat client-centered yang dapat digunakan oleh tenaga profesional untuk memfasilitasi klien/konseli agar mampu menapaki tahapan perubahan di dalam diri dengan memaksimalkan potensi dirinya (Miller & Rollnick, 2007).
LAIPSI menyelenggarakan webinar, “Motivational Interviewing: Teknik Membangun Komunikasi Efektif dalam Konseling”, yang dilaksanakan hari Sabtu, 14 November 2020 pukul 10.00 – 13.00 WIB.
Webinar ini direkomendasikan untuk para Psikolog, Konselor, Mahasiswa Profesi Psikologi, Tenaga Medis/Terapis, Pendidik, Praktisi HR yang ingin mengoptimalkan efektivitas proses konseling.
Narasumber:
Lathifah Hanum, M.Psi., Psikolog
Investasi Rp 250.000/orang* (termasuk ppn 10%, e-certificate, materi)
*) Bagi Psikolog yang membutuhkan SKP HIMPSI akan dikenakan tambahan biaya Rp 50.000/orang
Link pendaftaran:
http://bit.ly/registrasi-LAIPSI
—
Informasi lebih lanjut:
WhatsApp: 0813 9801 0402 (LAIPSI K-Talenta)
Instagram: @laipsi.ui